seratus-ribu-lebih-pesepeda-ramaikan-jakarta-kita-fun-bike-2011

Dalam rangka HUT Kota Jakarta ke 484 dan HUT ke I Komite Sepeda Indonesia (KSI), Pemerintahan Provinsi DKI Jakarta mengadakan “Jakarta Kita Fun Bike (FB) 2011” yang diikuti seratus ribu lebih pesepeda dari komunitas sepeda di Indonesia dan masyarakat. Gubernur Fauzi Bowo sendiri mengangkat bendera start didampingi Mayjen Moeldoko, Dewan Penasehat DPP KSI, dengan mengambil start di Parkir Timur Senayan menuju Bundaran HI terus Harmoni dan Stasiun Kota (Beos), dan kembali di Parkir Timur Senayan.

Gubernur Fauzi Bowo mengatakan, bersepeda salah satu cara efektif untuk menjaga hidup sehat dan mendukung lingkungan hijau bebas polusi. ""Selain menjadi hiburan mengasyikkan, juga dapat meningkatkan komunikasi, kebersamaan, persatuan dan kesatuan segenap warga kota Jakarta,” jelasnya. Di kesempatan sama Ketua Dewan Penasehat DPP KSI, Mayjen TNI Moeldoko, meluncurkan pertama kali Radio KSI, Internet dan Web Set www.ksi.or.id yang dapat dipancarkan ke seluruh dunia, Minggu (17/9).

Sementara Ketua DPP KSI, Syahrul Effendi, yang juga walikota Jakarta Selatan mengatakan, dengan gerakan bersepeda kita harapkan emesi makin berkurang dan udara makin bersih. Di HUT KSI yang pertama ini telah melantik DPD KSI Lampung, DPD KSI Sumatera Barat, DPD Jawa Barat kemudian banyak sekali DPC KSI yang dilantik seperti Magelang, Tasik, Surabaya dan banyak daerah lain menyusul.

Syahrul Effendi menambahkan, bersepeda ini memang gerakan dari masyarakat bawah ke atas dari segala lapisan. ""Ini luar biasa, masyarakat Indonesia menyadari bersepeda. Kita sudah mengenalkan jalur sepeda, setidaknya masyarakat mulai menyadari pentingnya perlindungan terhadap pesepeda. Sesuai dengan amanat Kongres KSI yang pertama yang mengamanatkan supaya KSI dengan para komunitasnya untuk memperjuangkn hak-hak pesepeda, seperti mewujudkan jalur sepeda di Seluruh Indonesia.""

Prioritas sekarang ini, ungkap Syahrul, memperjuangkan melalui Gubernur daan menteri PU kiri kanan Banjir Kanal Timur (BKT) sepanjang 46 km akan kita khususkan jalur sepeda. ""Ini sudah dapat lampu hijau gubernur, tinggal kebijakan tingkat pusat,” tegasnya.