Terkait Pilkada Provinsi DKI Jakarta putaran pertama 15/2/2017 yang berjalan sukses Pemkota Adm. Jakarta Selatan memberikan apresiasi kepada seluruh jajaran Pemkot Jakarta Selatandan yang telah membantu proses tahapan-tahapan terutama pengurusan E-Ktp dan masyarakat Jakarta Selatan yang telah berpartisipasi dalam Pilkada.
"Saya bangga karena Pilkada berjalan sukses, walaupun hanya 1TPS di Kalibata yang mengadakan pemungutan suara ulang,”Kata Tri Kurniadi saat Rakowil Tingkat Kota Bulan Februari, Rabu (22/2).
Menurutnya kesuksesan Pilkada DKI Jakarta 2017 sangat ditentukan sinergisitas seluruh stakeholder baik Pemda maupun tim sukses pasangan calon, serta penyelenggara Pemilu.
"Saya berharap sinergisitas itu dapat terwujud sampai tingkat kelurahan dalam bentuk koordinasi serta komunikasi yang baik,”tegas Tri.
Berkaitan dengan banjir di Jakarta selatan, saya himbau kepada unit terkait agar selalu berkoordinasi dan saling membantu agar genangan yang ada di Jakarta Selatan cepat surut dan tidak dan tidak mengganggu aktifitas masyarakat. (KIP JS)