Gelar Pasar Rakyat di akhir tahun 2011 untuk membantu masyarakat kurang mampu dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari. Pada umumnya harga sembako menjelang hari-hari besar seperti hari Natal dan Tahun Baru akan melambung, karena permintaan lebih banyak. Pada kesempatan inilah dibutuhkan kegiatan seperti Pasar Rakyat dan Pasar Murah yang menyediakan kebutuhan pokok murah serta juga akan dapat menekan harga-harga di pasar..
Gubernur Provinsi DKI Jakarta Fauzi Bowo mengatakan salah satu upaya membantu masyarakat untuk memenuhi kebutuhan pokok yang dibutuhkan tentu dengan harga yang murah, dengan demikian masyarakat tidak perlu repot-repot mencari kebutuhannya menghadapi Natal dan Tahun Baru, paket murah sangat menarik,” katanya yang didampingi Walikota Jaksel Anas Efendi dan Sudin Koperasi UMKM dan Perdagangan Doddy S. Geso saat membuka Pasar Rakyat di jalan Kebagusan IV Kel. Kebagusan Kec. Pasar Minggu, Selasa (6/12).
Fauzi Bowo tambahkan salah satu upaya kita beramal itu menyelenggarakan kegiatan pasar rakyat, dengan harga yang ditawarkan murah dan jauh dari harga pasar. Komitmen kami itu banyak lagi menyelenggarakan pasar murah dan pasar rakyat seperti ini, dengan bekerja sama berbagai pengusaha dan Asosiasi Ritel, Asosiasi gula, Bulog dan para Anggota Kadin yang ada di Pemprov DKI Jakarta,” terangnya..
Sementara Plt Kepala Dinas KUMKMP DKI Jakarta, Ratna Ningsih, mengatakan pelaksanaan Pasar Rakyat ini dengan menyediakan kebutuhan Pokok dengan harga terjangkau dan harga operasi pasar melalui mekanisme pemberian pendistribusian kupon pemberian sembako yang diarahkan kepada masyarakat rumah tangga sasaran, diharapkan melalui pasar rakyat ini kebutuhan masyarakat dapat terbantu
Untuk proses transaksi memakai kupon yang sudah disebar melalui kecamatan dan kelurahan di Jakarta Selatan. ""Untuk paket, gula, minyak, diutamakan pakai kupon. Untuk sembako disebar 5.000 kupon, minyak 5.000 kupon, gula 2.500 kupon, ayam 3.000 kupon. Kami menjamin semua kupon terdistribusi dengan baik dan tepat sasaran,"" jelasnya.
Dikesempatan yang sama kantor Sudin Koperasi UMKM dan Perdagangan Jakarta Selatan menempatkan juga pos One Day Service untuk pembuatan SIUP bagi pengusaha mikro dan kecil di Jakarta Selatan.dan dari Sudin Dukcapil ada pelayanan KTP dan Akte Kelahiran secara gratis.