Kelurahan Cipete Utara menggelar acara buka bersama (bukber) bertema Gema Ramadhan Cipete Utara, dengan Staf Kelurahan, Ketua RT, RW, LMK dan segenap warga Cipete Utara di Kantor Kelurahan Cipete Utara, Jalan Sawo Dalam III No. 10 RT 9/RW 7, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (14/6). Dalam acara ini, Kelurahan Cipete Utara juga memberikan santunan kepada 44 orang yang terdiri dari anak yatim serta kaum dhuafa.
Camat Kebayoran Baru Fidiah Rohim yang turut hadir dalam acara tersebut mengatakan, kegiatan ini sangat lah bagus, terutama dalam menjalin silaturahmi antar warga. Selain itu Fidi menuturkan, tradisi pemberian santunan kepada anak yatim piatu dan kaum dhuafa harus tetap dilanjutkan demi terciptanya kepedulian diantara sesama.
"Pemberian paket sembako bagi Pekerja Penanganan Sarana dan Prasarana Umum (PPSU) juga harus diberikan," ujarnya. Sementara itu Lurah Cipete Utara M Yohan, mengungkapkan rasa terima kasih kepada semua pihak atas kerja sama yang telah dilakukan, sehingga acara tersebut bisa terlaksana sesuai dengan rencana.
"Terima kasih juga kepada Bank DKI Cabang ITC Fatmawati, RSIA Brawijaya, Sekolah Mentara dan Ellioti Residence yang telah menyalurkan amalnya untuk menyantuni anak-anak yatim dan kaum dhuafa," ucapnya.
Sebelumnya, Kelurahan Cipete Utara bekerjasama dengan Polda Metro Jaya, juga menggelar Program Pangan Murah di Halaman Kantor Kelurahan Cipete Utara, Jalan Sawo Dalam III No. 10 RT 9/RW 7, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (14/6) pagi.
Program Pangan Murah yang diserbu ratusan warga Cipete Utara ini, bertujuan menjaga kebutuhan bahan pokok masyarakat agar tetap stabil menjelang perayaan hari raya Idul Fitri. (KIP JS)