jaksel-akan-bangun-lima-lapangan-basket

Untuk mendukung kemajuan dan  prestasi atlit serta mengembangkan sarana maupun prasarana olahraga di Jakarta Selatan, Sudin Olahraga dan Pemuda Jakarta Selatan akan menambah lima lapangan basket serta satu lapangan Volly. Tidak hanya itu, empat lapangan basket dan satu lapangan volly juga akan direhab pada tahun ini juga.

Informasi dan data dari Sudin Olahraga dan Pemuda Jakarta Selatan, lima lapangan basket yang segera dibangun yakni, berada di Yayasan Krisna Mukti Blok A Kebayoran Baru, samping lapangan sepak bola Ahmad Yani Kebayoran Lama, SDN 04 Pesanggrahan, RW 03 Kelurahan Ciganjur, dan MTSN 4 Jagakarsa. Sedangkan untuk lapangan voli, akan dibangun di SDN 02 Jagakarsa. Sementara rehab lapangan basket akan dilakukan di SMAN 38 Jagakarsa, SDN 10 Pesanggrahan, RT 04/07 Pondok Pinang dan SMA 49 Jagakarsa. Sedangkan rehab lapangan voli dilakukan di RT 04/07 Pondok Pinang, Kebayoran Lama

Kepala Sudin Olahraga dan Pemuda Jakarta Selatan, Yusuf mengatakan, beberapa pembangunan sarana dan prasarana olahraga itu berasal dari usulan masyarakat. Meski begitu, tidak semua usulan masyarakat itu dapat dipenuhi. “Selain program sudin, sebagian ada yang berasal dari usulan masyarakat. Tapi yang jelas pembangunan berdasarkan skala prioritas,” ujar Yusuf, Senin (7/2).

Yusuf jelaskan, untuk pembangunan lapangan sepak bola, kewenangannya berada di bawah Dinas Olahraga dan Kepemudaan DKI Jakarta. Pihaknya, hanya melakukan perawatan terhadap keberadaan lapangan sepak bola yang ada di wilayah Jakarta Selatan. “Untuk pembangunan lapangan sepak bola dilakukan oleh dinas,” ujarnya.

Kepala Seksi Prasarana Sudin Olahraga dan Pemuda Jakarta Selatan, Agus Trianto menjelaskan, masyarakat dapat mengajukan pembuatan lapangan jika diperlukan. Pihaknya akan terlebih dahulu melakukan survei setelah mendapatkan usulan tersebut. ""Kita akan survei terlebih dahulu. Jika lapangan sudah kondisi rusak, masyarakat juga dapat mengajukan untuk perbaikan,"" terangnya.