festival-kemang-diharapkan-dapat-meningkatkan-usaha-ukm-dan-pariwisata

Festival Kemang adalah berangkat dari keunikan dan kekhasan Jalan Kemang Raya yang merupakan tempat bertemunya budaya antar bangsa dan Multi Etnis, namun juga kuat dengan budaya Betawi yang dimiliki oleh warga asli Jakarta.

Asisten Perekonomian dan Administrasi Jaksel Suluh Sudiharto mengatakan Festival Kemang merupakan perpaduan antara penampilan seni budaya khususnya budaya betawi berpadu dengan kebudayaan lain sehingga dengan adanya perpaduan kebudayaan seni tersebut perekonomian khususnya usaha kecil menengah (UKM) dapat meningkat.

Menyinggung tentang obyek wisata tentu harus diimbangi dengan adanya penampilan UKM yang patut diandalkan baik untuk kepentingan warga sekitar maupun daerah luar UKM yang menjadi produk-produk unggulan, dengan penyelenggaraan festival dan penampilan pengrajin yang saya lihat tadi sudah bagus dan layah untuk ditampilkan diarena seperti festival kemang ini,”katanya yang didampingi Camat Mampang Prapatan Edy Suherman, Kepala Kantor Kesbang dan Politik Erpawandi dan Kabag Perekonomian James Marpaung saat membuka Festival Kemang ke 5 tahun 2009, Sabtu (19/12).

Saya berharap UKM yang tampil di arena festival Kemang dapat diandalkan untuk diekpor karena tak kalah mutunya dengan yang lain, saya minta  penyelenggara festival kemang memberi kesempatan untuk para pengrajin dan pengusaha UKM ini dapat dipromosikan usahanya lebih baik untuk dalam negeri maupun luar negeri

Dengan berhasilnya usaha UKM pengusaha harus terus meningkatkan lagi karyanya dan promosinya agar dapat menyerap tenaga kerja banyak. Produk unggulan harus dijaga mutunya yang menjadi andalan dan dapat menjadi pegangan untuk peningkatan kesejahteraan pengusaha dan karyawannya,’ujar.

Dikesempatan lain ketua Penyelenggara Festival Kemang Ahmad Halyadi mengatakan pengunjung Festival Kemang dapat meninkmati kesempatan berbelanja barang-barang unik dan menarik yang hanya dapat ditemukan di Festival Kemang, di lebih dari 300 stand peserta bazaar yang akan menyajikan berbagai hasil karya kerajinan dari berbagai daerah yang unik dan menarik dan produksi UKM, Fashion dan asesories barang-barang antik selain makanan khas yang disukai di Ibukota Jakarta.