Warga-Kelurahan-Cipete-Selatan-Ikuti-Sosialisasi-Pemadanan-NIK

Warga Kelurahan Cipete Selatan ikuti sosialisasi pemadanan Nomor Induk Kependudukan (NIK)  di Aula Kelurahan Cipete Selatan, Kecamatan Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (20/3).

Kepala Sektor Dukcapil Kecamatan Cilandak, Nining Kuswidianingsih mengatakan, sosialisasi ini dilakukan untuk mewujudkan tertib administrasi kependudukan dan menyajikan data skala Provinsi yang berasal dari Data Kependudukan Bersih (DKB).

"Kita inginnya pemutakhiran data kependudukan ini berjalan baik, sehingga menghasilkan data yang akurat dan akuntabel nantinya," ujarnya.

Ia menambahkan, pentingnya manfaat penataan dan penertiban dokumen kependudukan sesuai domisili yaitu selain masyarakat menjadi tertib adminduk, adanya pemadanan NIK juga berpengaruh terhadap penerima bantuan sosial yang tepat sasaran, mengurangi potensi kerugian keuangan daerah, lalu menghindari penyalahgunaan dokumen kependudukan oleh oknum masyarakat, serta mengakuratkan perumusan kebijakan pembangunan daerah.

"Tentunya pemadanan NIK juga sebagai bagian dalam program penataan kependudukan untuk menyongsong Jakarta sebagai Global City," bebernya.

Sementara itu, Sekretaris Kelurahan Cipete Selatan, Asep Iwan Kurniawan menuturkan, kelurahan menyambut baik adanya kegiatan ini.

Ia berharap, sosialisasi yang digelar dengan menyasar pengurus lingkungan tersebut nantinya akan memberikan pemahaman kepada warha tentang pentingnya aturan terkait NIK.

"Hari ini kita hadirkan RT, RW, LMK, FKDM, dan yang paling penting yakni Dasawisma yang merupakan ujung tombak dalam pendataan NIK tersebut," ucapnya.

Ia berharap, pengurus lingkungan yang hadir hari ini dapat meneruskan sosialisasi ini kepada warganya masing-masing, sehingga nantinya tidak timbul rasa tertekan dan kegelisahan pada warga tentang pemadanan NIK ini.

"Intinya kita semua di sini menghindari informasi liar atau simpang siur di warga tentang NIK, dan berharap program ini berjalan lancar dan sukses kedepannya," tandasnya.