Walikota-Resmikan-KPG-Gemintang-Menteng-Dalam

Walikota Administrasi Jakarta Selatan (Jaksel), Munjirin, meresmikan Kelompok Peduli Gizi (KPG) Gemintang di berlokasi di Kelurahan Menteng Dalam, Kecamatan Tebet. Peresmian tersebut dilaksanakan di Universitas Sahid, Kamis (2/5).

Walikota Jaksel, Munjirin mengatakan, KPG Gemintang yang berada di wilayah Kelurahan Menteng Dalam ini merupakan yang ke 28 se-Jakarta selatan. KPG ini, lanjut Munjirin, adalah salah satu upaya pemerintah dalam mengintervensi balita-balita terduga stunting.

"Saya apresiasi sekali berdirinya KPG di sini, terlebih acara launching yang digelar di Universitas Sahid juga bertepatan dengan Hari Pendidikan Nasional, yang menandakan dunia pendidikan harus lebih aktif berperan penting juga dalam mengentaskan stunting khususnya di Jakarta Selatan," ujarnya.

Walikota menekankan, pentingnya pemerintah setempat dalam menggandeng seluruh elemen masyarakat dalam membantu penanganan stunting ini, tidak terkecuali pihak swasta, dan kontributor lainnya untuk turun digandeng bersama-sama lakukan penyelesaian kasus stunting ini.

"Bagi yang sudah bersinergitas saya sangat apresiasi sekali, dan bagi yang belum, mari sama-sama kita tingkatkan kepedulian kita terhadap sesama terutama yang ada di sekitar kita," ucapnya.

Sementara itu, Lurah Menteng Dalam, Dina Roslina menuturkan, dalam lauching KPG hari ini, melibatkan pihak swasta, CSR, Pukesmas pembantu Kelurahan, dan 21 posyandu se-Kelurahan Menteng Dalam.

“Pada kegiatan ini, kami juga memberikan makanan tambahan yang bergizi kepada 25 balita terduga stunting. Dengan dengan adanya KPG ini, diharapkan tercapai zero stunting segera,” katanya.

Hadir dalam peresmian KPG Gemintang, Camat Tebet, Dyan Airlangga, Rektor Universitas Sahid, Marlinda Irwanti Purnomo, Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Selatan, Yudhi Dimyati, PLT Kepala Puskesmas Tebet, Treasia Arthati, Kepala Puskesmas Pembantu, Yunidar dan unsur terkait lainnya.