Walikota-Jaksel-Lantik-Anggota-Dewan-Kota-Periode-2024-2029

Jakarta Selatan - Walikota Administrasi Jakarta Selatan, Munjirin melantik 10 anggota Dewan Kota Periode 2024-2029, di Ruang Rapat Gelatik Utama Kantor Walikota Administrasi Jakarta Selatan, Senin (30/12). 

Munjirin mengatakan, proses pengukuhan 10 orang Dekot ini sebagai representasi perwakilan kecamatan yang ada di wilayah Jakarta Selatan. 

"Jadi perlu saya ingatkan Dewan Kota ini merupakan wadah musyawarah yang membantu walikota untuk mendorong peran serta masyarakat dalam penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan, serta meningkatkan pelayanan masyarakat," ujarnya. 

Munjirin berharap, Dewan Kota dapat membina hubungan baik dengan berbagai elemen masyarakat. Ketokohan Dewan Kota, diharapkan mampu menjadi motor pergerakan bagi masyarakat dalam membantu pemerintah menyongsong Jakarta sebagai kota global. 

"Selamat kepada anggota Dewan Kota yang sudah ditetapkan. Mari kita luruskan niat kita, bahwa posisi ini merupakan kesempatan pengabdian bagi kita kepada warga dan lingkungan," ucapnya.

Berikut nama-nama Dewan Kota Jakarta Selatan yang dikukuhkan:

Kecamatan Tebet: Muhammad Rizky Ramadhan

Kecamatan Setiabudi: Muhammad Yazid Kecamatan

Kecamatan Mampang Prapatan: Ahmad Kurtubi

Kecamatan Pasar Minggu: Farid Rahman

Kecamatan Kebayoran Lama: Ari Kuncoro

Kecamatan Cilandak: Syihab Azzuri

Kecamatan Kebayoran Baru: Eleanor M Emzita

Kecamatan Pancoran: Fathur Rahman

Kecamatan Jagakarsa: Kuswanto

Kecamatan Pesanggrahan: Komarudin