Tiga-Pilar-Jaksel-Panen-dan-Tanam-Sayur-di-Kebon-Edukasi-Keyla

Jakarta Selatan - Tiga pilar Kota Administrasi Jakarta Selatan (Jaksel), melakukan panen dan menanam sayur di Kebon Edukasi Keyla, Kelurahan Kebayoran Lama Utara, Kecamatan Kebayoran Lama, Kota Administrasi Jakarta Selatan, Jumat (24/11).

Hadir dalam panen dan penanaman tersebut, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kota Jakarta Selatan, Mukhlisin, Pangdam Jaya/Jayakarta, Mayjen TNI Mohamad Hasan, Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombespol Ade Ary Syam Indradi, Dandim 0504 Jakarta Selatan, Kolonel Arh Redinal Dewanto, Camat Kebayoran Lama, Iwan K Santoso, dan instansi terkait lainnya.

Camat Kebayoran Lama, Iwan K Santoso, mengatakan, dalam kegiatan tersebut, para jajaran melakukan panen buah dan sayuran yang terdiri dari terong, kedondong, semangka, jagung dan belimbing. Sementara untuk tanaman yang ditanam yakni cabai dan terong. 

"Kami juga menebar benih ikan mas, dan ikan mujaer. Diharapkan apa yang kami lakukan di Kebon Keyla ini, dapat bermanfaat untuk masyarakat luas sebagai bentuk ketahanan pangan," tandasnya. 


Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan