
Jakarta Selatan - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Teguh Setyabudi, didampingi Walikota Administrasi Jakarta Selatan, Munjirin meluncurkan Program Pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Disabilitas Netra, di Jalan Fatmawati Raya, Kelurahan Cilandak Barat, Kecamatan Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis (6/2).
Pj Gubernur DKI Jakarta mengatakan, program ini menjadi wadah bagi para penyandang disabilitas netra untuk lebih mandiri dan berkontribusi dalam pertumbuhan ekonomi Kota Jakarta.
"Saya menyampaikan apresiasi kepada Rumah Aspirasi Tunanetra Indonesia atas pelaksanaan kegiatan ini sebagai bagian dari upaya kita untuk pemberdayaan disabilitas, khususnya penyandang tunanetra agar lebih mandiri dan berdaya saing di sektor ekonomi," katanya.
Menurutnya, kegiatan ini sejalan dengan komitmen Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dalam meningkatkan kesejahteraan dan kemandirian masyarakat disabilitas untuk mewujudkan kota global.
"Saya berharap, apa yang digagas oleh Rumah Aspirasi Tunanetra Indonesia ini bisa berlanjut, supaya kolaborasi antara Rumah Aspirasi dengan Pemprov DKI Jakarta, khususnya dalam hal pelatihan dan pembinaan UMKM bagi penyandang disabilitas dapat terus dilanjutkan dan dikembangkan. Sehingga, mereka dapat semakin mandiri dan berperan aktif dalam pertumbuhan ekonomi Jakarta," tutur Teguh.