Layanan-BPJS-Kesehatan-Dibuka-di-Kelurahan-Gandaria-Utara

Kelurahan Gandaria Utara bekerjasama dengan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Cabang Jakarta Selatan, membuka layanan "BPJS Keliling," di Kantor Kelurahan Gandaria Utara, Selasa (20/2). Pelayanan yang mengangkat tema "BPJS Keliling, Makin Dekat Dengan Anda" tersebut, akan berlangsung selama dua hari pada Selasa (20/2) dan Rabu (21/2), mulai pukul 13.00 sampai 15.00 WIB.

Layanan BPJS Kesehatan Keliling meliputi layanan administrasi, seperti pendaftaran peserta, perubahan data peserta (identitas, gaji, golongan, nomor handphone dan email), penambahan anggota keluarga (suami/istri dan anak). Kemudian perubahan dari peserta BPJS penerima bantuan iuran (PBI) ke peserta BPJS non penerima bantuan iuran (Non PBI) atau sebaliknya, serta layanan pemberian informasi dan penanganan pengaduan.

Lurah Gandaria Utara, Muhammad Fachri mengapresiasi kegiatan layanan BPJS Keliling, yang melakukan jemput bola ke kelurahan-kelurahan.

"Jadi sekarang masyarakat kita terlayani dengan baik dengan adanya kegiatan ini, yang memberikan pelayanan administrasi, dan juga yang mau berkonsultasi, atau aktivasi dari aplikasi BPJS Kesehatan juga bisa dilayani di sini," ujarnya.

Sementara, staf dari BPJS Kesehatan Cabang Jakarta Selatan, Indicha mengatakan, bahwa kegiatan ini diperuntukan bagi warga DKI Jakarta, juga bagi yang berdomisili di wilayah DKI Jakarta.

"Bagi yang mau melihat ataupun mengecek status kepesertaannya, melakukan pengaduanpun atau mau tanya tentang informasi juga bisa," katanya.

Untuk diketahui, tercatat 17 warga Kelurahan Gandaria Utara memanfaatkan pelayanan BPJS Kesehatan keliling.