Jakarta - Sebagai tanda sebuah Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia Tahun 2023, Kelurahan Rawajati melakukan penanaman pohon produktif di Susia Garden, Jl. Lengkeng Blok I-8, Kalibata Indah, Senin (5/6).
Aneka macam pohon seperti alpukat, jambu air, jambu kristal, jeruk lemon, dan sirsak, ditanam langsung oleh lurah Rawajati, Supeno, bersama Forum Sahabat Kampung Iklim DKI Jakarta.
Supeno menuturkan, penanaman pohon di Rawajati tidak hanya lantaran ada event tertentu saja. Namun rutin dilakukan untuk masa depan pertumbuhan lingkungan di wilayah Jakarta Selatan.
"Kita tanam pohon ini untuk peringati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, meski Kelurahan Rawajati itu termasuk sering dalam menanam pohon buah seperti ini. Lokasi yang sering ditanam itu sepanjang aliran kali Ciliwung," ungkapnya.
Sementara, pegiat lingkungan, Susiawan Tari, menyebut, Susia Garden dibangun sejak 2016. Aneka tanaman baik buah atau sayuran, kolam ikan, dan bangunan saung pun, mengisi lahan seluas 6.300 meter persegi.
"Awalnya memang saya suka dengan tanaman, kemudian saya juga hobi mencangkok sendiri. dan akhirnya kita sudah di-support sama Dinas KPKP (Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian), jadi kita minta tanaman apa saja diberikan," tandasnya.
Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan