Jakarta - Kelurahan Pasar Minggu terus melakukan penanaman pohon di wilayahnya. Kali ini penanaman dilakukan di lahan Sekolah Taman Kanak-Kanak (TK) Teratai, Jalan Pertanian III, RT 14/RW 05, Selasa (7/2).
Lurah Pasar Minggu Gita Puspita Sari mengatakan, setiap hari di wilayahnya ditanam minimal sebanyak 10 pohon produktif, baik itu yang dilakukan pihak kelurahan maupun warga. Untuk penanaman pohon di TK Teratai, ditanam sebanyak lima pohon.
"Semuanya pohon jambu air bantuan dari Kementerian Pertanian. Dan di hari yang sama pula, petugas PPSU juga telah menanam tujuh pohon produktif, yaitu mangga, jambu air, belimbing di lahan yang ada di lingkungan warga," ujarnya.
Gita menambahkan, hingga saat ini di wilayahnya telah ditanam sebanyak 100 pohon produktif, yaitu mangga, sawo, alpukat, jambu air, jambu klutuk, belimbing, dan lain sebagainya, yang tersebar di 10 RW yang ada di Kelurahan Pasar Minggu.
"Penanaman pohon produktif dan hias akan terus dilakukan hingga wilayah Kelurahan Pasar Minggu semakin bertambah hijau dan teduh. Selain itu bila sudah berbuah hasilnya juga dapat dikonsumsi warga dalam rangka mewujudkan ketahanan pangan," ucapnya.
Kepala Sekolah TK Teratai Sulissita menuturkan, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada Kelurahan Pasar Minggu yang telah menanam langsung lima pohon produktif, yaitu jambu air di lahan sekolahnya.
"Sebelumnya di lahan TK sudah ada pohon produktif mangga, lengkeng dan alpukat. Dan hari ini ditambah lima pohon jambu air. Dan penanaman pohon produktif penting selain untuk penghijauan lingkungan juga jadi edukasi buat murid TK," tandasnya.
Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan