Jakarta Selatan - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Administrasi Jakarta Selatan (Jaksel), melakukan Simulasi Pemungutan, Perhitungan, dan Rekapitulasi Suara, Pemilu Tahun 2024,di Halaman Kantor KPU Jakarta Selatan, Jumat (29/12).
Wakil Walikota Administrasi Jakarta Selatan, Edi Sumantri, turut hadir dalam simulasi tersebut. Dirinya mengatakan, simulasi dapat memberikan pemahaman dari cara prosedur pemungutan suara, perhitungan suara, serta upaya-upaya lainya untuk meminimalkan kesalahan dan kekeliruan dalam pemilihan.
"Sesuai dari jadwal yang telah ditentukan, kita akan segera memasuki tahap simulasi pemungutan suara. Panitia pemilu telah menyiapkan segala sesuatunya dengan matang untuk memastikan kelancaran proses pemungutan suara Pemilu 2024," ujarnya.
Sementara, Ketua KPU Kota Administrasi Jakarta Selatan, Muhammad Taqiyuddin, mengatakan, dalam Pemilu 2024 akan ada empat jenis surat suara yang akan dihadirkan, di antaranya surat suara Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden, DPR RI, DPD, dan DPRD Provinsi DKI Jakarta, yang meliputi dua Dapil (Daerah Pemilihan), Dapil 7 dan Dapil 8.
"Untuk diketahui, di wilayah Jakarta Selatan ada sebanyak 6.715 TPS yang tersebar di 10 Kecamatan. KPU Jaksel sendiri telah melakukan pendistribusian logistik sejak tanggal 25 desember lalu, agar setiap Kecamatan bisa mempersiapkan segalanya terlebih dahulu jelang pencoblosan," tandasnya.
Sudin Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan